Sabtu, 04 Juni 2016

Sweet Belly

Kalau ngomongin dessert, saya bawaannya pengen cepet-cepet nyoba. Seperti tempat makan dessert yang baru dibuka di Jl. Lombok no. 53 Bandung, depannya Donwoori Suki ini. Namanya Sweet Belly.
  • Inside look


  • Gellato


Tempatnya unyu kecil di luar, tapi kalau mau makan di dalam Donwoori-nya juga bisa. Begitu masuk, sudah dihadapkan dengan berbagai pilihan rasa gelato yang menarik perhatian. Ada mangga, mint, wild berries, red dragon, teh tarik, dll. Kalau mau nyoba-nyoba dulu boleh, ada free testernya. Saya nyoba yang rasa Wild Berries dan Red Dragon. Dua-duanya suka karena bikin seger. Wild Berries asemnya bikin melek, sedangkan Red Dragon manis segar. Harga satu scoop gelato Rp18.500.
Tapi saya gak beli gelatonya. Saya penasaran sama Bibingsoo-nya yang bentuknya kayak Bibimbap itu. Akhirnya saya pesan satu.

  • Bibingsoo dessert


Begitu datang, waahhh.. Surprise banget. Benar-benar ditata seperti Bibimbap. Apalagi ada kayak telor di atasnya. Putih telornya sendiri dari es krim vanilla dan kuning telornya kayak popping boba yang kalau digigit pecah gitu. Terus selain itu isinya ada es serut, kacang merah, boba coklat dan ungu, agar-agar, buah kiwi dan strawberry. Pertama kali dimakan, manis banget es krimnya. Tapi begitu diaduk-aduk tercampur dengan es serut, rasa manisnya jadi pas. Apalagi kalau dimakan barengan sama buah-buahannya. Seggerrrr. Harga satu mangkok dessert ini Rp38.000. Walaupun buat saya agak mahal, tapi karena isinya banyak juga, jadi worth it deh.

  • Pat Bing Soo (Matcha)


Gak cuma Bibingsoo aja yang menarik perhatian. Pat Bing Soo lainnya juga, seperti Matcha, Berries, dan Mr. Cheesy. Untuk dessertnya berkisar dari Rp18.500 – Rp49.500.
Selain dessert, bisa juga kalau mau pesen makanan berat dari Donwoorinya. Ada macam-macam nasi. Karena baru buka, masih ada promo, tapi harus milih salah satu. 

  • Chocolate Marshmallow Parfait


Kali berikutnya saya datang ke Sweet Belly lagi, saya mencoba beberapa menu lainnya.
Ada Chocolate Marshmallow Parfait. Isinya ada es krim cokelat dengan topping marshmallow, cookies crumble di atasnya. Rasanya enak banget! Favorit saya nih. Harganya Rp32.500.

  • Rainbow Cheesecake



Selain itu, ada lagi nih yang menggugah selera dan bisa dimakan berdua. Namanya Rainbow Cheesecake. Cheesecake warna-warni ini rasanya enak dan pas. Top dah! Terus dapet es krimnya juga.. Smiley.. Bawaannya pasti langsung jadi ikutan happy ya:) Harganya Rp49.500.
  • Not So Cheesy Burger



Dan yang terakhir dicoba adalah Not So Cheesy Burger. Disebut begitu karena walaupun tampilannya udah kayak burger asli lengkap dengan keju dan saus tomatnya, tapi eittss.. Jangan salah, karena bukan itu semua. “Keju”nya dari cokelat putih, “daging”nya dari es krim cokelat, sedangkan “saus tomat”nya dari semacam selai. Rasanya cukup oke. Unik karena ada rotinya dan asem-asem selainya. Kalau mau yang unik-unik, bisa coba yang satu ini. Harganya Rp49.500.
image

Sekarang ada lagi menu es krim terbaru mereka, seperti dalam toples (jar) dengan topping menggiurkan. Tapi saya belum mencobanya.
Yang pasti selalu puas makan dessert di sini. Bersih dan servisnya ramah-ramah pula. Makan rame-rame makin mantab nih.

sumber: https://matcharens.wordpress.com/2015/03/15/dessert-lucu-di-sweet-belly/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar